UPAYA PEMBENTUKAN KELUARGA SAKINAH MELALUI PENYULUHAN DAMPAK PERKAWINAN DINI DI DESA SUCOPANGEPOK KECAMATAN JELBUK KABUPATEN JEMBER

Authors

  • Awaliya Safithri Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Nurul Qarnain
  • Faridatul Hasanah Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Nurul Qarnain

DOI:

https://doi.org/10.59246/alkhidmah.v1i2.462

Keywords:

Keluarga Sakinah, Penyuluhan, Perkawinan Dini

Abstract

penyuluhan dampak dari perkawinan dini dan seminar keluarga sakinah di Desa Sucopangepok Kecamatan Jelbuk Kabupaten Jember adalah dengan bekal informasi dari masyarakat di Desa tersebut bahwa masih terdapat fenomena perkawian dini yang mengakibatkan terjadinya perceraian di tengah masyarakat. Sebagai langkah awal dari kegiatan adalah dengan mengadakan kunjungan kepada beberapa elemen masyarakat, kemudian menyusun rencana kegiatan.

Setelah menyusun rencana kegiatan maka tahapan selanjutnya adalah mengadakan kegiatan penyuluhan dampak perkawinan dini dan seminar keluarga sakinah dengan tema “Penguatan fondasi keluarga sakinah menuju keluarga bahagia” yang di laksanakan di musholla Dusun Krajan Timur Desa Sucopangepok dan mengundang beberapa remaja putri beserta ibu-ibu jama’ah muslimatan di Sekitar Dusun Krajan Timur.

Tujuan dari diadakannya kegiatan penyuluhan tentang dampak dari perkawinan dini dan seminar keluarga sakinah di Desa Sucopangepok adalah berusaha untuk menyelesaikan problematika di tengah masyarakat terhadap adanya fenomena perceraian dan perkawinan dini yang berdampak terhadap hak dan masa depan anak atau generasi berikutnya.

Downloads

Published

2023-04-24

How to Cite

Awaliya Safithri, & Faridatul Hasanah. (2023). UPAYA PEMBENTUKAN KELUARGA SAKINAH MELALUI PENYULUHAN DAMPAK PERKAWINAN DINI DI DESA SUCOPANGEPOK KECAMATAN JELBUK KABUPATEN JEMBER. ALKHIDMAH: Jurnal Pengabdian Dan Kemitraan Masyarakat, 1(2), 90–95. https://doi.org/10.59246/alkhidmah.v1i2.462